REVIEW DRAMA KOREA REUNITED WORLD


Profile
Drama: Reunited Worlds (literal title)
Revised romanization: Dashi Mannan Segye
Hangul: 다시 만난 세계
Director: Baek Soo-Chan
Writer: Lee Hee-Myung
Network: SBS
Episodes: 40
Release Date: July 19 - September 21, 2017
Runtime: Wed. & Thu. 22:00 (35 minutes each / 2 episodes per day)
Language: Korean
Country: South Korea

Cast

Hai..hai..hai..
Jangan bosen ya kalo tiap hari ada postingan baru dari heaventeen.
Soalnya aku kerjanya nyantai dan selalu berada dalam jangkauan wifi. Hehehe
Lagi gak ada kerjaan dan lagi bingung mau posting apa lagi...
Yaudah deh review k-drama yang lagi aku tonton aja ya...

Judulnya Reunited World atau Into the new world. Judul Koreanya 다시만난세계 .
Pas denger judul drama nya, aku be like "eoh...Judul lagu SNSD?"
Hahaha... Pas baca judul dramanya aku malah keinget lagunya SNSD - Into the new world yang rilis tahun 2007. Sebenernya motivasi aku buat nonton drama ini karena ada Yoo Ji Goo sama si cantik Jung Chae Yeon. Di drama itu mereka jadi pasangan. Cucok banget.. Eh taunya Chae Yeon cuma jadi pemeran Jung Jeong Woon pas remaja. Abis itu bye..bye... Chae Yeon ga muncul lagi...

Sebenernya aku udah males nih nonton drakor yang romance-romance, ceritanya tuh mainstream banget. Pasti gitu-gitu aja. Kalo romance aku lebih suka ke melodrama nya dari pada yang romcom.
Tapi terlanjur nih, udah di download kan demi JinGoo x Chaeyeon.
Drakor yang ngambil tema time travel udah banyak kan... Nah Reunited World juga sama... Temanya time travel dan alurnya maju mundur gitu..

Ceritanya Hae Sung (yang diperankan oleh Yoo Jin Goo) meninggal akibat kecelakaan setelah terjadi pembunuhan siswa SMA pada 10 tahun yang lalu, dia juga dituduh sebagai pembunuh siswa SMA tersebut. Kemudian tiba-tiba Hae Sung muncul kembali di tahun 2017. Misinya adalah untuk mengetahui penyebab kecelakaannya dan mengetahui pembunuh yang sebenarnya. Namun, setelah 10 tahun ternyata hidup keluarga nya berantakan dan bercerai berai. Jung Jeong Woon juga telah hidup menderita dengan banyak utang yang di tanggungnya. Semenjak Hae Sung datang, hidup Jung Woon dan keluarganya membaik. Namun siapa sangka ketika ia berusaha mengungkapkan misteri pembunuhan dan kematiannya 10 tahun yang lalu, ia menemukan fakta bahwa ayah temannyalah yang menyebabkan ia meninggal dan adiknya (yong jun) yang membunuh teman SMA nya. Akhirnya Hae Sung menyerah untuk menangkap orang yang membunuhnya demi melindungi adiknya.
Kini masalah lain pun harus ia hadapi. Ia tidak pernah tau kapan ia akan menghilang. Misinya kini adalah melakukan semua yang dia inginkan dan membuat orang orang disekitarnya bahagia sebelum ia benar-benar menghilang dari dunia ini.

Reunited world mengusung genre romcom dan juga misteri. Kalian bisa lihat gimana so sweetnya gaya pacaran Hae Sung yang berasal dari 10 taun yang lalu dengan Jung Woon yang jauh lebih tua. Agak ga rela sih aku liatnya ㅠㅠㅠ tapi ceritanya emang mereka seumuran sih... Cuman Hae Sung datang dari masa lalu. Tapi tetep aja.. Agak gimanaaa gitu...

Walaupun alurnya maju mundur dan mengusung genre mystry x fantasy, tapi ceritanya dibuat dengan sangat sederhana. Jadi kalian ga perlu mikir keras buat menyimpulkan jawaban atau akhir dari sebuah kisah. Contohnya aja ketika dalam satu scene menceritakan misteri pembunuh Hae Sung, dalam scene sebelumnya dan dalam scene selanjutnya udah dikasih clue yang sangat jelas untuk menunjuk pada seseorang yang menjadi tersangka. Jelas banget loh.. Dari awal aku udah nebak pembunuhnya itu adalah ayahnya Tae Hoon (temennya Hae Sung). Kasus dalam drama ini di buat mudah dan sangat senderhana. Cocok buat kalian yang gak suka muter otak untuk sekedar menyimpulkan kasus dalam drama. Masalah di dunia nyata aja udah rumit, di tambah lagi nonton drama yang problematik, bisa makin mumet kan....
Tapi aku sempet dibuat pusing sih sama pembunuhan yang terjadi di ruang kesenian. kasus tersebut memang tidak pernah terpecahkan sampai pada menjelang episode akhir baru terselesaikan kasus tersebut.
So, buat aku drama ini ga terlalu berkesan, dan nampaknya beberapa bulan ke depan kalo kalian nanya tentang drama ini, mungkin sebagian besar aku udah lupa.
Tapi Reunited world cocok lah buat selingan atau buat refreshing sehabis ngerjain tugas...
Cerita-cerita family & friendship di reunited world juga lumayan lah, bikin mata ini nentesin air suci. ㅋㅋㅋㅋㅋ
Yoo Jin Goo yang dipasangin sama noona juga bikin gregetan... sweet banget mereka berdua...
Sampai disini dulu kicauan ku hari ini..
Next time, review drakor apa lagi ya??
Rekomendasi, kritik dan saran kalian ditunggu banget ya di kolom komentar 👇👇👇


0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.